Tolak Narkoba, Astra Motor Kaltim 1 Gandeng BNNK Balikpapan Goes to Campus

Berita, Daerah37 Dilihat
banner 468x60

Kacamatanegeri.com, BALIKPAPAN– Astra Motor Kaltim 1 selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Balikpapan, PPU, Paser, Berau dan Kaltara, kembali menunjukkan komitmennya terhadap edukasi dan keselamatan generasi muda dengan menggandeng Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Balikpapan dalam kegiatan “Goes to Campus” yang berlangsung di Institut Teknologi Kalimantan (ITK) Balikpapan, Kamis (13/11/2025).

Kegiatan ini diikuti puluhan mahasiswa dan mahasiswi ITK yang antusias mengikuti penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.

banner 336x280

Melalui kegiatan ini, Astra Motor Kaltim 1 bersama BNNK Balikpapan mengajak generasi muda untuk berani berkata “Tolak Narkoba” serta menerapkan gaya hidup positif, aktif, dan produktif.

Selain kegiatan edukatif, Astra Motor Kaltim 1 juga menghadirkan berbagai promo menarik khusus bagi peserta kampus, di antaranya, promo service murah untuk seluruh mahasiswa pengguna sepeda motor Honda, promo pembelian sepeda motor Honda dengan potongan harga dan hadiah menarik, serta diskon spesial untuk pembelian apparel dan aksesoris Honda Genuine Apparel (HGA).

Manager Marketing Astra Motor Kaltim 1, Matthew Poetera Sah, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Astra Motor Kaltim 1 untuk tidak hanya menghadirkan produk terbaik, tetapi juga memberikan edukasi dan kontribusi sosial bagi masyarakat, khususnya generasi muda.

“Kami ingin mahasiswa tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kesadaran tinggi akan pentingnya menjauhi narkoba dan menjaga keselamatan diri, baik di lingkungan kampus maupun di jalan raya,” ujarnya.

Baca Juga :  Kolaborasi Rusa dan Padi Jadi Unsur Penting di Logo HUT PPU ke-23

Melalui sinergi dengan BNNK Balikpapan, Astra Motor Kaltim 1 berharap semangat #Cari_Aman dan Hidup Sehat Tanpa Narkoba dapat terus digaungkan di kalangan pelajar dan mahasiswa sebagai bentuk dukungan terhadap generasi Indonesia yang lebih baik. (Adv)

banner 336x280