Kacamatanegeri.com, PENAJAM– Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto menjelang Iduladha 1446 Hijriah menyalurkan sapi kurban kepada seluruh kabupaten dan kota se-Indonesia.
Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melalui Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan, Ristu Pramula mengatakan Pemkab PPU juga menerima hewan kurban dari Presiden Prabowo, satu ekor sapi jenis simmental berbobot 910 kilogram.
“Hasil koordinasi Sekretaris Daerah (Sekda), satu kabupaten dapat satu ekor,” ujarnya Ristu, Rabu (21/5/2025).
Dijelaskan, sapi tersebut dibeli dari peternak lokal dengan nilai sekitar Rp 91 juta atau setara Rp 100 ribu per kg. “Alokasi sapi nanti di Masjid Al-Ikhlas, Gunung Seteleng,” sambungnya.
Selain untuk PPU, Presiden Prabowo juga mengirimkan dua ekor sapi limousin untuk kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN). “Berat sapi 810 kg dan 870 kg,” jelasnya.
Sapi limosin adalah salah satu jenis sapi pedaging yang berasal dari wilayah Limousin, Prancis. Beberapa ciri-ciri sapi limosin, yakni memiliki tubuh yang besar dan kuat, dengan dada yang lebar dan punggung yang lurus.
Sapi limosin memiliki warna bulu coklat kemerahan yang khas, dengan bagian perut, ekor dan kaki yang lebih terang. Memiliki tulang dan otot yang kuat, sehingga sangat cocok untuk dijadikan sapi pedaging.
Adapun berat badan sapi limosin jantan dewasa bisa mencapai 1.000 kg sampai 1.200 kg, sedangkan sapi limosin betina dewasa bisa mencapai 650 kg hingga 750 kg.
Menariknya, ketiga sapi milik Presiden Prabowo tersebut, dibeli langsung dari peternak di wilayah PPU.
Menurut Ristu, dengan program ini, Presiden berharap semangat berbagi dan kepedulian sosial semakin tumbuh ditengah masyarakat, khususnya menjelang hari besar keagamaan seperti Iduladha.
“Peredarannya merata, seperti yang disampaikan Sekretariat Presiden, satu kabupaten dan kota seluruh Indonesia mendapatkan satu ekor,” terangnya. (*/ant/adv)