Pemkab PPU Serahkan Bantuan Rp142 Juta untuk Korban Bencana di Sumatera

Berita, Daerah2460 Dilihat
banner 468x60

KACAMATANEGERI.COM, PPU– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) menyalurkan bantuan kemanusiaan sebesar Rp142 juta bagi masyarakat terdampak bencana alam di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati PPU, Mudyat Noor, di sela upacara peringatan Hari Bela Negara ke-77 yang digelar di halaman depan Kantor Bupati PPU, Jumat (19/12/2025)

banner 336x280

Dalam sambutannya, Bupati Mudyat Noor menyampaikan bahwa musibah yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat merupakan panggilan kemanusiaan bagi seluruh elemen bangsa.

Menurutnya, ketiga daerah tersebut memiliki peran sejarah yang sangat penting dalam perjalanan Republik Indonesia.

“Aceh dikenal sebagai Daerah Modal yang menopang perjuangan kemerdekaan, Sumatera Utara dengan semangat juang Medan Area, dan Sumatera Barat sebagai tempat lahirnya PDRI yang menyelamatkan Republik di masa kritis,” ujarnya.

Mudyat Noor menambahkan, tanpa peran Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, sejarah bela negara Indonesia tidak akan lengkap. Persatuan dan kepedulian antar daerah menjadi fondasi utama kekuatan bangsa.

Ia berharap momentum Hari Bela Negara ke-77 dapat mendorong masyarakat untuk mewujudkan cinta tanah air melalui tindakan nyata, seperti membantu sesama yang terdampak bencana, menjaga ruang digital dari hoaks, memperkuat ketahanan ekonomi keluarga, serta berkontribusi aktif dalam pembangunan sesuai peran masing-masing.

“Untuk Indonesia yang kuat, maju, dan selalu mampu bangkit menghadapi setiap tantangan,” ungkap Mudyat Noor.

Baca Juga :  Pemkab PPU Butuh Rp 70 Miliar Untuk Gaji 1.699 PPPK Paruh Waktu

Bantuan tersebut masing-masing bersumber dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten PPU sebesar Rp. 46.436.000, Pramuka Peduli Kwartir Cabang PPU sebesar Rp. 83.371.500, serta Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten PPU sebesar Rp. 1.250.000, dengan total bantuan sebesar Rp. 142. 307. 500.

Upacara ini juga dihadiri Wakil Bupati PPU, Abdul Waris Muin, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) PPU, pejabat dan tamu undangan. Sementara itu sebagai peserta upacara tampak dari jajaran ASN, TNI/Polri, Satpol-pp, dan OPD di dilingkungan Pemkab PPU. (Hms6/dwn)

banner 336x280