Kacamatanegeri.com, BALIKPAPAN– Sarana olahraga baru Coconut Billiard & Café, Sabtu (17/1/2025) resmi melakukan Soft Opening. Arena biliar baru ini berada di Jl Mayor Pol Zainal Arifin, No 32, Kelurahan Damai, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Tepatnya diapit Car Wash Bang Kumis, Luna Cafe dan Mini Soccer Balikpapan Soccer Field.
Dihari spesial tersebut, Ketua DPRD Balikpapan ditengah kesibukannya hadir diacara tersebut sekaligus menjajal salah satu meja biliar.
“Alhamdulillah, saya atas nama pribadi dan lembaga DPRD Kota Balikpapan mengucapkan selamat atas dibukanya Coconut Billiard & Café,” kata Alwi Al Qadri.
Dirinya berharap dengan dibukanya arena biliar baru ini, maka bertambah lagi sarana olahraga di Kota Balikpapan.
“Sekali lagi selamat, semoga sarana biliar ini dapat menjadi tempat berolahraga warga Balikpapan yang hobi olahraga biliar,” ucapnya.
Alwi juga berharap, Coconut Billiar kedepannya bisa menggelar turnamen.
“Ya, Insya Allah tadi koordinasi dengan pengelola biliar, kalau tidak ada halangan, dalam waktu dekat Coconut Billiard ini juga akan mengadakan turnamen,” katanya.
Tentunya dengan adanya turnamen, Alwi berharap bisa menghasilkan atlet yang berprestasi yang nantinya tidak hanya membanggakan Kota Balikpapan tapi juga Kalimantan Timur.
“Semoga gelaran turnamen nantinya melahirkan pemain-pemain yang potensial membawa nama baik Balikpapan khususnya dan Kaltim umumnya,” ungkapnya.
Hadirkan 30 Meja dan Promo Harga Main 1 Jam Hanya Rp 18 Ribu
Sementara Mahfud pengelola Cocunut Billiard & Café mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Balikpapan yang sudah hadir di soft opening dan sekaligus mensupport tim.
“Alhamdulillah setelah sekian lama, akhirnya kami bersama-sama tim bisa mewujudkan membuka arena bermain biliar yang kami beri nama Coconut Billiard,” katanya.
Mahfud menjelaskan nama Coconut tentunya diartikan secara keseluruhan pohon kelapa, yang dimana semua bagian pohon kelapa bisa dimanfaatkan.
“Kami mengambil filosofi itu karena Coconut Billiard ingin menjadi tempat yang bermanfaat bagi warga Balikpapan, atau dengan kata lain menjadi wadah menyalurkan bakat di bidang olahraga biliar,” paparnya.
Mahfud menyatakan bahwa saat ini tim Coconut Billiard sedang melengkapi apa yang kurang dari arena biliar. Sembari melakukan promosi perkenalan kepada warga Balikpapan khusus penyuka olahraga biliar melalui sosial media.
“Kami buka tiap hari dimulai pukul 11.00 Wita hingga pukul 03.00 Wita,” katanya.
Mahfud menambahkan, arena Coconut Billiard dilengkapi 30 meja biliar dengan kualitas meja terbaik berstandar nasional.
“Saat ini kami menawarkan promo menarik bermain 1 jam dengan harga Rp 18 ribu mulai pukul 11.00 Wita hingga pukul 18.00 Wita. Dan Rp 35 ribu mulai pukul 18.00 Wita hingga pukul 03.00 Wita,” ungkapnya.
Jadi tunggu apalagi, kunjungi segera Coconut Billiard & Café sekarang juga bersama keluarga, kerabat dan teman.
Tim Coconut Billiard yang terdiri dari Leha, Dini, Babayo, Zidan, Arman, Dimas, April, Via, Ira, Yolanda, Dinda, Puput, Fitra, Isko, Selvi, Asrul, Tya, Gisti, Aji, Ipan, Ijal, Windy, Yasmin, Awal dan Dwn. Siap memberikan pelayanan terbaik bagi tamu yang datang bermain di arena biliar.
Untuk informasi boking Whatsaap : 0857 8888 7117, email : www.coconutbilliard.com atau kunjungi Instagram : @coconutbiliard. (loh)














