DPRD PPU Upayakan Akomodir 102 Peserta Yang Tidak Lolos Seleksi CPNS dan PPPK

Berita, Daerah30 Dilihat
banner 468x60

Kacamatanegeri.com, PENAJAM– Pelantikan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi tahun 2024 Kabupaten Penajam Paser Utara  (PPU) telah sukses digelar, Kamis (22/5/2025).

Dari 696 yang dilantik, menyisakan 102 peserta yang tidak lolos seleksi. Kepada yang tidak lolos jangan berkecil hati.  Pasalnya, DPRD Kabupaten PPU mengupayakan peserta yang tidak lolos dapat di akomodir untuk diterima di seleksi berikutnya.

banner 336x280

Adalah anggota Komisi I DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Roman Rading yang mengupayakan bagi 102 peserta yang tidak lolos seleksi tahap kedua penerimaan CPNS dan PPPK agar dapat terakomodir di penerimaan pada tahun berikutnya.

Upaya tersebut disampaikan Roman saat hadir diacara pelantikan CPNS dan PPPK tahap pertama Formasi 2024 di Aula Gelanggang Olah Raga (GOR) Nipah-Nipah, Kecamatan Penajam.

Roman menjelaskan, meski kewenangan ada di Komisi I, namun Komisi I tetap akan berupaya mendorong agar kebutuhan pegawai dapat terakomodir di seleksi berikutnya. Khususnya yang tidak lolos seleksi tahun 2025.

“Semoga yang belum lolos bisa terakomodir di seleksi berikutnya,” pintanya

Dikatakan Roman, Komisi I, sebagai mitra semua lembaga kepegawaian akan terus berupaya mengakomodir peserta yang belum lolos, termasuk PPPK.

“Semoga yang belum masuk PPPK tetap direkrut dengan upaya maksimal dan memastikan anggaran cukup,” paparnya.

Roman menambahkan sekaligus menyampaikan pesan kepada para CPNS dan PPPK yang baru dilantik agar bekerja dengan penuh tanggung jawab.

“Kepada yang lolos seleksi marilah bekerja dengan baik, disiplin, ikuti aturan yang ada. Semoga setiap pekerjaan yang dijalankan berbuah hasil yang baik,” ujarnya. (*/ant/dwn)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *